WAKATOBI, SIBERTIMUR.COM- Subdit pariwisata Ditpamobvit Polda Sulawesi Tenggara melakukan asistensi dan verifikasi Sarana prasarana (Sarpras) pendukung keamanan objek wisata di Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) dan hotel di Kabupaten Wakatobi, pada 2 Agustus 2024.
Objek wisata KSPN yang yang di supervisi yaitu, alun-alun lapangan merdek, puncak toliamba, dan sombu dive.
Wakapolres Wakatobi, Kompol I Gede Pranata Wiguna mengatakan, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Dinas Pariwisata Wakatobi agar dapat bekerjasama dan berkolaborasi untuk menjaga keamanan dan ketertiban serta menjaga keselamatan masyarakat yang berwisata di Wakatobi.
Ia menegaskan, kedepan pihaknya akan menggandeng para pelaku usaha wisata di lokasi tersebut, agar membangun sistem keamanan terpadu yang didalamnya ada TNI, Polri, Tim kesehatan, dan Security.
“Dari hasil peninjauan objek destinasi pariwisata yang dilakukan oleh Subdit Pariwisata Ditpamobvit Polda Sulawesi Tenggara, kita akan menggandeng para pelaku usaha wisata agar melakukan sistem keamanan terpadu yang didalamnya ada TNI, Polri, Tim kesehatan, dan Security,” ungkapnya
Ia menjelaskan, kegiatan ini juga sebagai salah satu upaya untuk menjaga kondusifitas menjelang Pilkada 2024.
Ketua Badan Promosi Pariwisata Wakatobi, Saleh Hanan mengapresiasi kedatangan Subdit Pariwisata Ditpamobvit Polda Sulawesi Tenggara karena banyak memberikan masukan terkait sistem keamanan dalam pembangunan objek wisata KSPN ini.
“Kunjungi dari Subdit Pariwisata Ditpamobvit Polda Sulawesi Tenggara melakukan verifikasi sistem keamanan pengunjung dari segi fasilitas, seperti cctv, dan alat pemadam kebakaran,” terangnya
Asisten dan supervisi ini dipimpin oleh Kasubdit Pariwisata Ditpamobvit Polda Sultra Kompol Samsudin.